TRANSMEDIA adalah sebuah grup media terkemuka di Indonesia yang diawali dengan keberadaan TRANSTV yang mengudara di tahun 2001 dan TRANS7 yang bergabung sejak tahun 2006, bersinergi sebagai televisi swasta nasional yang memproduksi inhouse program berkelas, inovatif yang senantiasa menjadi trendsetter di Indonesia.
Disusul bergabungnya DETIKCOM pada tahun 2010, portal berita terdepan nasional yang sekarang telah menjadi media online nomor satu dengan keberadaan produk-produk digital unggulan seperti e-magazine majalah Detik, Male & Fem, TV streaming myTRANS dan DetikTV
Kini TRANSMEDIA semakin lengkap dengan hadirnya TRANSVISION pada tahun 2013 sebagai televisi berlangganan dengan ratusan channel Internasional dan lokal inhouse terbaik.
Memantapkan TRANSMEDIA di kancah internasional, CNN Indonesia hadir menyajikan berita nasional dan global yang independen serta berkredibelitas tinggi, dengan format berbahasa Indonesia menjadikan CNN Indonesia sebagai Media Informasi Indonesia terpercaya dan Jendela dunia mengenal Indonesia.
Dari sekian banyak program, Transmedia pun membuka kesempatan berkarier bagi Anda menuju masa depan gemilang. Ada 5 kota yang didatangi.
TRANSMEDIA Career Roadshow 2014 di 5 kota besar di Indonesia diantaranya:
- Medan (30-31 Agustus), bertempat di Gedung Kuliah Bersama Universitas Sumatera Utara
- Yogyakarta (6-7 September), bertempat di Auditorium MM Universitas Gadjah Mada
- Surabaya (6-7 September), bertempat di Airlangga Convention Centre, Universitas Airlangga
- Bandung (13-14 September), bertempat di STIE Ekuitas
- Jakarta (27-28 September), bertempat di Gedung TRANSTV
Jadilah bagian dari TRANSMEDIA, kesempatan terbuka bagi Anda, untuk pendaftaran dan informasi lebih lanjut kunjungi karir.transmedia.id